Kantin Sehat, BPOM Yogyakarta Monitoring PJAS di SD Negeri 1 Pandowan
Galur (SD Negeri 1 Pandowan) - Pangan jajanan anak sekolah (PJAS) merupakan pangan jajanan yang ditemukan di lingkungan sekolah dan menjadi konsumsi harian anak sekolah, yang terdiri dari minuman, buah-buahan, cemilan dan makanan sampingan menjadi santapan anak-anak ketika jam istirahat sekolah.
Keamanan PJAS ini masih rendah dan masih menjadi permasalahan penting yang perlu mendapat perhatian dan komitmen sekolah. Untuk mewujudkan dan menjamin keamanan pangan jajanan di sekolah perlu upaya konkrit dari banyak pihak.
Sejalan dengan hal tersebut tim KPS (Keamanan Pangan Sekolah ) SD Negeri 1 Pandowan mengadakan kerjasama dengan BPOM Yogyakarta mengadakan kegiatan monitoring program PJAS di kantin yang dikelolah oleh SD Negeri 1 Pandowan. Hal ini adalah tindak lanjut dari Bimtek PJAS yang diadakan BPOM pada bulan Juni 2023 lalu.
Monitoring dan Pengambilan sampel Pangan dengan menggunakan Uji Rapid Test Kit untuk mengetahui tingkat Keamanan pangan yang dilaksanakan pada hari Rabu (13/09/2023), dihadiri kepala SD Negeri 1 Pandowan, tim KPS (Komite Sekolah) dan perwakilan wali murid.
Salah seorang petugas monitoring memberikan komentarnya tentang tujuan kegiatan. "Dokumen program PJAS (Pangan jajanan anak sekolah ), muara jalannya kegiatan ini agar SD Negeri 1 Pandowan mendapat piagam bintang yg ditandangani bupati/walikota sebagai instansi yang melaksanakan PJAS " . Dari hasil pantauan monitoring dokumen, program PJAS telah memenuhi standar penilaian BPOM dan berharap Keamanan pangan ini dapat dipertahankan.
2 Responses
Semoga makanan di kantin Pansa makin sehat ya…
Sehat dimulai dari pangan .. dari pangan yang sehat insya Alloh …Anak anak di SD 1 Pandowan sehat jasmani dan Rokhani …Aamiin yaa Robbal ‘aalamiin .