Galur (12/04/23), Sejumlah 27 siswa kelas VI (enam) SD Negeri 1 Pandowan tahun pelajaran 2022/2023 tengah disibukkan dengan berbagai persiapan jelang Asesmen Standardisasi Pendidikan Daerah (ASPD). ASPD yang dilaksanakan di Daerah Istimewa Yogyakarta bertujuan untuk penjaringan data sekunder mengenai mutu pendidikan yang dapat digunakan untuk memperbaiki kualitas belajar mengajar dan meningkatkan hasil belajar siswa.
ASPD dilaksanakan dalam bentuk soal Literasi Membaca, Literasi Numerasi, dan Literasi Sains dan disajikan dalam bentuk tes berbasis komputer yang akan dilaksanakan serempak di Daerah Istimewa Yogyakarta pada Bulan Mei 2023.
Meskipun ASPD tidak dipergunakan untuk menentukan kelulusan, namun siswa antusias mengikuti tahapan persiapan ASPD. Salah satunya dengan mengikuti kegiatan uji coba atau Latian yang dilaksanakan di tingkat kapanewon, dan tingkat kabupaten.
Pada tanggal 10 April Sampai 12 April 2023 siswa SD Negeri 1 Pandowan mengikuti Latian ASPD ke-2 tingkat Kabupaten , yang dilaksanakan berbasis komputer dengan soal sesuai cakupan materi ASPD tahun 2023. Kegiatan tersebut terpantau lancar, meskipun ada beberapa siswa yang harus beradaptasi dengan penggunaan komputer sebagai alat untuk mengerjakan tes tersebut.